Wednesday 4 December 2019

KARAKTERISTIK OBLIGASI

1. Nilai Nominal (Face Value), adalah nilai pokok dari suatu obligasi yang akan diterima oleh pemegang Obligasi pada saat Obligasi tersebut jatuh tempo.
2. Kupon (the Interest Rate), adalah nilai bunga yang diterima pemegang Obligasi secara berkala (kelaziman pembayaran kupon Obligasi adalah setiap 3 atau 6 bulan). Kupon Obligasi dinyatakan dalam  anual  persentase.
3. Jatuh Tempo (Maturity), adalah tanggal saat pemegang Obligasi akan mendapatkan pembayaran kembali pokok atau nilai nominal Obligasi yang dimilikinya. periode jatuh tempo Obligasi bervariasi mulai dari 365 hari sampai di atas 5 tahun. Obligasi akan jatuh tempo dalam waktu 1 tahun akan lebih mudah untuk diprediksi sehingga memiliki risiko yang lebih kecil dibandingkan dengan Obligasi yang memiliki periode jatuh tempo dalam waktu 5 tahun. secara umum, semakin panjang jatuh tempo suatu Obligasi, semakin tinggi Kupon/bunganya.
4. Penerbit Obligasi/Emiten (Issuer), mengetahui dan mengenal penerbit Obligasi merupakan faktor yang sangat penting dalam melakukan investasi Obligasi Ritel. Mengukur resiko/kemungkinan dari penerbit Obligasi tidak dapat melakukan pembayaran kupon dan/atau pokok Obligasi tepat waktu (disebut default risk) dapat dilihat dari peringkat (rating) Obligasi yang dikeluarkan oleh lembaga pemeringkat.


Hariyani Iswi, S. D. (2013). Buku Pintar Pasar Uang dan Pasar Valas. Jakarta: Gramedia.


No comments:

Post a Comment